pingin posting tentang komputer kali ini titokun akan bahas tentang cara pemasangan. cukup mudah, anda hanya butuh konektor RJ45, kabel UTP, tang Crimping dan secangkir kopi. hehehehe.....
Pemasangan kabel Lan dengan Konektor RJ45 bisa dibilang gampang-gampang susah. Yang perlu diperhatikan adalah ketelitian dalam menyusun kabel sesuai urutan warna. Apa sih efeknya kalau tidak urut sesuai standard, kan sama kabelnya ? jawab BEDA, hasil yang didapatkan jelas beda karena ada media transfer, receiver maupun power pada kabel UTP. apa itu Kabel UTP ? Kabel UTP singkatan dari “Unshielded Twisted Pair". Disebut unshielded karena kurang tahan terhadap interferensi elektromagnetik. Dan disebut twisted pair karena didalamnya terdapat pasangan kabel yang disusun spiral atau saling berlilitan (lihat gambar bawah). Apa itu Konektor RJ45 ? arti Konektor adalah penyambung jenis RJ45. Dan Tang crimping atau crimptool adalah alat untuk menggabungkan kabel dengan konektor RJ45. untuk pemasangan kabel lan, Ada 2 hal yang perlu diperhatikan disini yaitu Susunan Straight digunakan untuk Menyambungkan antara Computer dan HUB. Sedangkan Susunan Cross digunakan untuk Menyambungkan antara 1 computer dan computer lainnya atau antar HUB. Berikut gambaran penyusunan kabel.
bisa dilihat dari gambar yang kuambil dari wikipedia untuk kabel Straight (menghubungkan PC dengan LAN Device seperti Hub atau Switch) ujung-ujung kabelnya harus sama konfigurasinya. Bila membuat yang T568B, maka dua-duanya harus 'B'. Bila membuat yang 'A', maka dua-duanya harus 'A'.
Untuk kabel Cross (menghubungkan perangkat yang sejenis, misalnya PC ke PC, atau Hub/Switch ke Hub/Switch), ujung-ujung kabelnya yang satu menggunakan 'A' dan ujung lainnya menggunakan 'B'.
kalau masih bingung dengan gambar diatas akan saya tuliskan warna urutan kabel
STRAIGHT (Menghubungkan Computer dan HUB)
UJUNG A
1.WHITE - ORANGE
2. ORANGE
3. WHITE - GREEN
4. BLUE
5. WHITE - BLUE
6. GREEN
7. WHITE - BROWN
8. BROWN
UJUNG B
1.WHITE - ORANGE
2. ORANGE
3. WHITE - GREEN
4. BLUE
5. WHITE - BLUE
6. GREEN
7. WHITE - BROWN
8. BROWN
CROSS (Menghubungkan Computer - Computer atau Hub - Hub)
UJUNG A
1.WHITE - ORANGE
2. ORANGE
3. WHITE - GREEN
4. BLUE
5. WHITE - BLUE
6. GREEN
7. WHITE - BROWN
8. BROWN
UJUNG B
1.WHITE - GREEN
2. GREEN
3. WHITE - ORANGE
4. BLUE
5. WHITE - BLUE
6. ORANGE
7. WHITE - BROWN
8. BROWN
ok semoga bermanfaat
0 comments
Post a Comment
Jangan Spam dong